Mataram: Panitia Nasional pokja Humas siapkan strategi persiapan sebelum pembukaan Ujian Masuk (UM) Perguruan TInggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) 2025. Kegiatan tersebut dilaksanakan secara, Senin (21/04/2025) pukul 10.00–12.00 WIB melalui Zoom Meeting.
Koordinator Pokja Humas UM-PTKIN, Widi Cahya Adi, M.Pd., mengatakan bahwa guna menyukseskan gelaran Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UM-PTKIN) Tahun 2025. "Kegiatan ini menghadirkan seluruh penanggung jawab Humas dari PTKIN se-Indonesia, sebagai bentuk penguatan sinergi dan penyamaan strategi komunikasi menjelang pelaksanaan UM-PTKIN 2025."
Widi Cahya Adi, M.Pd., juga menyampaikan bahwa koordinasi ini menjadi sangat penting untuk merancang pendekatan publikasi yang lebih strategis dan menjangkau luas, khususnya ke kalangan generasi muda.
"Solidnya strategi komunikasi akan jadi kunci keberhasilan UM-PTKIN tahun ini. Kita perlu tampil lebih kreatif, lebih terencana, dan tentunya saling mendukung antar-Humas PTKIN," ujarnya.
Koordinasi ini juga dimanfaatkan sebagai ajang berbagi pengalaman dan inovasi dalam pengelolaan komunikasi publik di berbagai kampus PTKIN, agar bisa menjadi inspirasi bersama dalam memperkuat branding dan positioning UM-PTKIN di mata calon mahasiswa. Sementara itu, Ketua Panitia Nasional UM-PTKIN 2025, Prof. Dr. H. Masnun Tahir, M.Ag., memberikan motivasi dan apresiasi kepada seluruh tim yang terus berupaya maksimal dalam mendukung proses penerimaan mahasiswa baru. Ia mengingatkan pentingnya sinergi yang terencana agar target 125.000 peserta bisa tercapai.
“Mari kita kerja bersama, bangun narasi positif, manfaatkan semua kanal media yang kita miliki, dan pastikan UM-PTKIN 2025 menjadi pilihan utama bagi generasi muda bangsa,” tegasnya. Dengan terlaksananya koordinasi ini, diharapkan seluruh jajaran Humas PTKIN memiliki semangat yang sama dalam memperkuat strategi komunikasi nasional UM-PTKIN. Strategi makin solid, kolaborasi makin kuat, dan kesuksesan pun siap diraih Bersama. @PokjaHumas